PURA TAMAN AYUN SEBAGAI WISATA RELIGI DALAM MEMBANGUN EKONOMI DESA DI TENGAH COVID-19 DI DESA MENGWI KABUPATEN BADUNG

  • Ni Kadek Ayu Kristini Putri UNIVERSITAS TABANAN
  • Ida Ayu Sintha Agustina UNIVERSITAS TABANAN
Keywords: pura taman ayun, wisata religi, membangun ekonomi, covid-19

Abstract

Pura Taman Ayun adalah pura paibon yang merupakan warisan Puri Mengwi yang sekarang menjadi ikon budaya dan sekaligus sebagai tempat suci. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan menggunakan analisa deskriptif kualitatif. Adapun rangkaian tahapan tersebut adalah mereduksi data, mendisplay data, memverifikasi data dan menginterpretasi data penelitian. Pura Taman Ayun merupakan pura yang dibangun oleh Raja Mengwi pada tahun 1600-an. Pura ini didaulat menjadi salah satu pura terindah di Bali, karena keindahan yang ditawarkan oleh penampilan pura ini. Salah satu keindahan yang paling menarik adalah kuil keturunan kerajaan keluarga Raja Mengwi. Pura Taman Ayun memberikan kesan layaknya sebuah Pura yang mengambang di atas air. Elemen tersebut menjadikan Pura Taman Ayun menarik untuk dikunjungi wisatawan. Dekade terakhir ini Pura Taman Ayun sepi dikunjungi wisatawan karena wabah Pandemi Covid-19, dan dalam tahun terakhir ini era new normal mulai membangkitkan gairah pariwisata sehingga Pura Taman ayun bangun dari tidurnya. Strategi pemerintah daerah sangat dibutuhkan dalam upaya memulai bangkit dalam upaya memulihkan ekonomi dan lahan kerja yang sangat diharapkan masyarakat setempat dalam sepekan terakhir.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-10-10
How to Cite
[1]
N. K. A. Kristini Putri and I. A. S. Agustina, “PURA TAMAN AYUN SEBAGAI WISATA RELIGI DALAM MEMBANGUN EKONOMI DESA DI TENGAH COVID-19 DI DESA MENGWI KABUPATEN BADUNG”, ds, vol. 22, no. 2, pp. 106-114, Oct. 2022.