HUBUNGAN INTRA INDUSTRY TRADE KOMODITI TEH, KOPI, REMPAH-REMPAH DENGAN MITRA DAGANG ASEAN-4 DAN ASIA TIMUR
Abstract
Perdagangan luar negeri memainkan peran krusial dalam perkembangan ekonomi suatu bangsa karena persaingan di pasar global. Indeks IIT merupakan indeks perdagangan antar negara yang menunjukkan impor dan ekspor barang atau jasa secara bersamaan dari sektor yang sama. Studi ini memanfaatkan data sekunder yang didapat dari situs resmi Badan Pusat Statistik (BPS) sebagai sumber informasi. Metode penelitian yag digunakan bersifat kuantitatif dengan populasi sebanyak 5 tahun di 7 negara Asia. Teknik estimasi selanjutnya memakai regresi data panel hasil penelitian menunjukkan GDP dan nilai tukar berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap intra industri trade sedangkan jarak geografis tidak berpengaruh terhadap intra industri trade. Tidak berpengaruhnya jarak geografis terhadap intra industri trade dikarenakan, Jarak yang konstan setiap tahunnya, sehingga semakin jauh jarak yang memisahkan dua negara tidak akan memengaruhi biaya transportasi dalam perdagangan antara mereka.