KONSUMSI TABLET FE MENURUNKAN PREVALENSI ANEMIA DAN MENINGKATKAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL DI UPTD PUSKESMAS TAMPAKSIRING II
Abstract
Anemia dapat diartikan sebagai kurangnya kadar haemoglobin (Hb) dalam darah terutama akibat kurangnya zat besi (Fe). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi anemia serta pengaruh konsumsi tablet Fe terhadap kadar hemoglobin pada ibu hamil di UPTD Puskesmas Tampaksiring II. Penelitian menggunakan rancagan cross sectional. Sampel penelitian adalah semua ibu hamil yang mendapat asupan tablet Fe dan melakukan pemeriksaan hemoglobin di UPTD Puskesmas Tampaksiring II dalam periode Januari 2019 sampai dengan April 2021. Prevalensi anemia dihitung dengan menentukan prosentase anemia dari seluruh sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis wilcoxon rank test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi ibu hamil yang mengalami anemia sebelum konsumsi tablet Fe sebesar 18,8% atau 73 orang dari 389 ibu hamil, sedangkan prevalensi ibu hamil yang mengalami anemia setelah konsumsi tablet Fe menurun menjadi sebesar 0,3% atau hanya terjadi pada 1 orang dari 389 ibu hamil. Konsumsi Table Fe mampu meningkatkan kadar haemoglobin secara signifikan (p<0,01; Wilcoxon Signed Rank Test), dimana rata-rata kadar Hb sebelum konsumsi tablet Fe sebesar 11,18 g/dl, sedangkan rata-rata kada Hb sesudah konsumsi tablet Fe meningkat menjadi 12,31 g/dl. Kesimpulan, Konsumsi tablet Fe menurunkan prevalensi anemia ibu hamil periode Januari 2019 sampai dengan April 2021 dan meningkatkan kadar hemoglobin pada ibu hamil di UPTD Puskesmas Tampaksiring II.